Buka Konfercab X GP Ansor Sumenep; Ketua PW Ansor Jatim; Jika Tak Satu Komando Maka Ratakan

Konfercab
Ketua PW GP Ansor Jatim, Musaffa Safril, Saat Membuka Konfercab x GP Ansor Sumenep. (Foto: Helman JR - Kanal News)

SUMENEP, KanalNews.id – Konfrensi Cabang (Konfercab) X Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Sumenep resmi dibuka dan dimulai. Minggu, 20 Oktober 2024.

Kegiatan konfrensi yang bertempat di Aula Al-Amien Putri, Kecamatan Pragaan, Kabupaten Sumenep itu dibuka langsung oleh Ketua PW GP Ansor Jatim, H. Musaffa’ Safril.

Kegiatan yang mengusung tema ‘Ansor Digdaya, Pemuda Berdaya’ itu dihadiri oleh PP GP Ansor, Pj. Bupati Sumenep, Nyai. Hj. Dewi Khalifah, Ketua Rois Syuriah PCNU Sumenep, KH. Hafidzi Sarbini, dan Ketua Tanfidziyah PCNU Sumenep, H. Panji Taufiq.

Baca Juga :  Jelang WWF di Bali, Polda Jatim Gelar Apel Gabungan Ops Puri 2024 di Banyuwangi

Hadir pula pada kesempatan itu, Forkopimka Pragaan, segenap Banom NU Sumenep, serta seluruh PAC dan PR GP Ansor se Kabupaten Sumenep.

Dalam sambutannya, Ketua PW GP Ansor Jatim, H. Musaffa’ Safril, mengatakan bahwa GP Ansor merupakan organisasi terpimpin.

“GP Ansor ini disetiap tingkatkan mulai dari Pusat hingga ranting disebut pimpinan bukan pengurus. Jadi semua anggota Ansor harus satu Komando dan taat kepada pimpinannya, ” kata Gus Musaffa dalam sambutannya. Minggu (20/10/2024).

Baca Juga :  Dipicu Asmara, Dua Lelaki di Pamekasan Terlibat Carok Hingga Berujung Maut

Lebih lanjut, Gus Masaffa’ menegaskan, jika ada anggota atau orang luar yang mencoba-coba buat barisan lain selain satu Komando dari pimpinannya.

“Jika ada anggota Ansor atau orang luar yang coba-coba tidak satu Komando dan bahkan buat barisan lain maka ratakan, ” tegas Gus Musaffa’.

“Dari itu saya harap siapa saja yang terpilih jadi ketua PC GP Ansor dalam konfrensi cabang kali ini harus ditaati dan dihormati, ” pungaks Gus Musaffa seraya berharap. (*)

Baca Juga :  Komitmen Jaga Keamanan, Polres Situbondo Musnahkan Ribuan Miras dan Ratusan Knalpot Brong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *